Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cari Ambil Uang Di ATM BRI dan Semua Bank Lainnya

    Bagaimana sih cara mengambil uang dari ATM BRI terbaru?. Berikut adalah langkah-langkah cara ambil uang di ATM untuk pemula. Tenang cara ini tidak hanya untuk ATM BRI, tetapi juga untuk ATM lainnya, karena pada dasarnya caranya hampir sama kok.

    cara ambil uang di atm bri

    Walaupun sekarang zamannya sudah modern, dan semuanya kebanyakan bertransaksi lewat uang digital (transfer), namun uang cash atau tunai juga masih berlaku dong. Karena, walaupun zaman sudah modern, namun tidak semua proses transaksi menggunakan metode transfer uang digital dari rekening bank atau dompet online. Misalnya saja pasar tradisional, mana mungkin kalian bisa menggunakan uang digital atau transfer di pasar tradisional. Tentu kalian juga membutuhkan yang namanya uang cash atau tunai.

    Nah, karena itulah, kita juga perlu menyiapkan sejumlah uang cash di dompet saku celana atau di tas kita. Namun jangan tarik semua uang yang ada di tabungan menjadi cash ya. Karena selain akan menjadi boros, pengelolaan uang dan keamanan juga menjadi lebih berbahaya. Jadi alangkah baiknya simpan uang di rekening saja, dan tarik uang cash secukupnya saja.

    Nah, lalu gimana sih caranya menarik atau mengambil uang di ATM?, terutama ATM BRI. Apakah kalian nasabah dari Bank Rakyat Indonesia?. Jika iya, tenang saja teman-teman, pada artikel kali ini, mimin akan menjelaskan langkah-langkah cara mengambil uang dari ATM BRI.

    ATM BRI Terdekat

    Sebagai nasabah BRI, kalian tidak perlu khawatir jika tiba-tiba dalam keadaan di mana uang di dompet anda habis. Sebagai bank BUMN terbesar di Idnonesia, Bank Rakyat Indonesia mempunyai ATM yang tersebar sangat banyak di wilayah indonesia. Tentu ini akan memudahkan kalian untuk mengambil uang kapan pun dan di mana pun dari ATM BRI.

    Dan bahkan saat ini pun BRI masih menjadi peringkat 1 Bank dengan jumlah ATM terbanyak di Indonesia. Yaitu dengan jumlah ATM mencapai 15.000. ATM BRI ini juga tersebar di desa-desa kecil loh. Jadi tenang aja, tidak hanya di kota-kota besar untuk menemukan ATM BRI ini.

     

    Cara Mengambil Uang dari ATM BRI

    Cara untuk mengambi uang dari ATM sebenarnya sangat gampang dan cepat loh. Mungkin hanya perlu waktu 2 menitan saja sudah bisa menarik uang atau melakukan transfer menggunakan ATM. Namun, jika kalian sudah biasa menggunakan ATM tentu kalian akan lancar dan bahkan kurang dari 1 menit dalam penarikan uang di ATM ataupun melakukan transfer.

    Baca juga : Cara membuka tabungan BRI

    Jadi kalian tidak perlu khawatir teman-teman, karena caranya mudah kok. Berikut ini adalah langkah-langkah mudahnya dalam mengambil uang dari ATM BRI dengan gampang untuk pemula.

    • Pertama kalian tentu harus mencari dan menemukan mesin ATM terdekat, baik itu kubikel maupun drive thru.
    • Ambil kartu ATM kalian, kemudian masukan kartu ke dalam mesin ATM melalui lubang yang disediakan dengan posisi yang benar.
    • Posisi yang benar biasanya adalah bagian kartu yang terdapat chip kuningan berada di sebelah depan, dan menghadap ke atas.
    • Setelah kartu masuk ke dalam mesin, kalian akan disuruh memilih bahasa yang digunakan. Ada bahasa indonesia dan ada bahasa inggris, silahkan pilih bahasa Indonesia. Pilih menggunakan tombol yang berada di sebelah samping layar, yang sejajar dengan pilihan tulisannya.
    • Lalu selanjutnya, jika muncul beberapa tulisan, dan hanya ada pilihan lanjutkan, kalian pilih saja “Lanjutkan”.
    • Selanjutnya kalian akan disuruh memsaukkan PIN ATM kalian. PIN ATM di dapat saat kalian membuka tabungan BRI di Customer Service. Jangan samapai salah memasukkan kode PIN ATM sampai 3 kali. Karena jika kalian memasukkan kode PIN yang salah 3 kali, maka kartu ATM kalian akan terblokir, dan kalian harus mendatangi customer service untuk mengaktifkan kartu ATM kalian lagi.
    • Tampilan berikutnya adalah kalian akan melihat beberapa pilihan nominal penarikan cepat yang disediakan oleh sistem ATM. Mulai dari 100.000, 200.000, hingga 1000.000. Namun jika kalian ingin menarik uang kalian dengan nominal yang tidak ada di layar, kalian bisa menekan tombol “Transaksi Lain”.
    • Di menu ini kalian bisa sesuai keinginan kalian menulis nominal uang yang akan kalian tarik. Namun perlu diingat, Mesin ATM hanya bisa menarik uang dengan kelipatan 50.000 atau 100.000 rupiah saja, tergantung dari mesin ATM tersebut. Dan batas maksimal penarikan uang biasanya adalah 1.250.000 rupiah saja. Karena tidak mungkin kita bisa melakukan 1 kali penarikan ratusan juta, tentu saja mulut mesin ATM tidak akan muat untuk mengeluarkan uang segitu banyak sekaligus.
    • Nah, jika sudah memilih nominal maka kalian pilih saja “Lanjutkan”.
    • Kemudian kalian tunggu beberapa detik, maka mesin akan mengeluarkan suara seperti akan mengeluarkan uang. Dan jika uang sudah keluar, silahkan kalian ambil.
    • Jika di layar masih muncul tulisan atau pilihan, pilih saja “Selesai” maka kartu ATM akan keluar, silahkan kalian ambil kartu ATM kalian, lalu masukkan uang dan kartu ATM kalian ke dalam dompet atau tas kalian.
    • Selesai.

    Tips Aman Menggunakan Mesin ATM BRI

    Nah, jika kalian sudah bisa mengambil uang di ATM BRI, kalian juga harus mengetahui cara aman menggunakan mesin ATM. Baik cara mengambil uang, transfer, atau pun kegiatan lainnya saat menggunakan mesin ATM. Nah, berikut ini adalah tips dan trik yang bisa kalian coba pelajari agar kalian lebih bisa berhati-hati dan mengurangi resiko yang tidak diinginkan. Karena, yang mana kita tahu, sekarang kejahatan merajalela, dan bermacam-macam modusnya.

    Oh iya, kalian juga harus berhati-hati teman-teman dalam mengambil uang di ATM. Karena kejahatan bisa berlaku di mana pun dan kapanpun, dan caranya sudah bervariasi sekarang. Jadi dengan kalian menerapkan beberapa tips berikut ini, semoga akun bank atau rekening dan ATM kalian akan terjaga dengan aman saat kalian melakukan penarikan uang di mesin ATM.

    • Pertama adalah kalian harus sering, bukan sering sih, lebih tepatnya gantilah PIN secara berkala misal 6 bulan sekali, atau beberapa tahun sekalai dengan kombinasi angka yang mudah diingat. Namun jangan gunakan angka yang mudah ditebak orang lain, misal tanggal lahirmu, atau tanggal tanggal lahir orang-orang terdekatmu.
    • Masukan kartu ATM dengan posisi yang benar. Biasanya pada mesin ATM akan disediakan contoh gambar ilustrasi posisi memasukan kartu ATM yang benar. Namun jika tidak ada gambar tersebut, intinya adalah bagian chip pada kartu ATM berada di sebelah depan menghadap ke atas. Nah, kalian coba deh masukkan pelan, jika kartu tidak mau masuk, jangan paksakan. Cabut dan coba lagi.
    • Karena bisa jadi jika kalian melakukan kesalahan dalam memasukan kartu, malah nantinya kartu ATM kalian bisa tertelan oleh mesin ATM, dan tentu itu akan menjadi repot untuk mengurusnya. Nah, jika kartu sudah terlanjur tertelan dan tidak bisa dikeluarkan, maka segera laporkan kepada nomor call center BRI, biasanya nomor tersebut tertulis di mesin ATM.
    • Jangan terburu-buru meninggalkan mesin ATM. Karena biasanya orang yang terburu-buru akan lupa meninggalkan kartu ATMnya di mesin ATM. Tentu itu akan merepotkan jika kartu ATM hilang, apalagi jika kartu ATM justru disalah gunakan oleh orang lain.

    Nah itu dia artikel mengenai bagaimana cara mengambil uang di ATM BRI untuk pemula beserta tips-tips aman saat menggunakan mesin ATM. Semoga artikel ini bermanfaat untuk teman-teman semua.